Dampak Stres Terhadap Kesehatan dan Perilaku
Dampak stres bagi kesehatan tubuh dan perilaku memang sangat berpengaruh, hal perlu diketahui oleh kita semua. Stres bisa mengganggu suasana hati dan juga sikap kita terhadap orang lain.
Sering kita jumpai orang-orang sensitif, tersinggung dan mudah marah karena disebabkan oleh banyaknya persoalan yang dihadapi, yang pada akhirnya membawanya sulit untuk mengontrol diri.

Oleh sebab itu, stres sangat berdampak terhadap kesehatan tubuh dan perilaku. Banyaknya beban hidup bisa membuat tidur tidak nyaman, makan tidak enak dan pastinya mukanya tidak berseri-seri alias cemberut.
Dampak stres terhadap kesehatan
Stres bisa mengakibatkan tubuh menjadi lemah dan terkena berbagai penyakit. Berikut ini ada beberapa dampak stres bagi kesehatan tubuh, di antaranya adalah sebagai berikut.
Asam lambung naik.
Terlalu banyak berpikir dan menyimpan masalah seorang diri dapat menyebabkan kesehatan tubuh terganggu. Misalnya asam lambung menjadi naik, padahal asam lambung digunakan untuk proses kimiawi pencernaan makanan.
Dampak stres bagi kesehatan tubuh adalah bisa menimbulkan gejala penyakit maag. Pencernaan di dalam lambung dibantu oleh beberapa enzim, salah satunya adalah asam lambung.

Asam lambung berguna untuk membantu memecah, mencerna, dan menyerap nutrisi dan makanan, namun apabila berlebihan dapat menyebabkan peradangan pada dinding lambung, yang pada akhirnya menimbulkan penyakit maag.
Menurunnya produksi imun dalam tubuh.
Dampak stres terhadap kesehatan bisa menyebabkan produksi imun dalam tubuh menjadi menurun. Akibatnya, tubuh menjadi rentan terserang virus dan bakteri yang akhirnya membuat tubuh mudah menjadi sakit.
Oleh sebab itu, meski sedang memiliki banyak beban dan masalah jangan lupa untuk selalu makan tepat waktu. Jangan biarkan persoalan-persoalan yang ada membuat kita menjadi sakit.
Dampak stres bagi kesehatan tubuh sangat besar, kita harus benar-benar menjaga kesehatan diri sendiri supaya tetap bisa bekerja dan melakukan berbagai aktivitas.
Dampak stres terhadap perilaku
Stres bukan hanya berdampak terhadap kesehatan, tetapi juga berdampak terhadap perilaku seseorang. Berikut ini beberapa dampak stres terhadap perilaku seseorang.
Mudah marah. Stres yang berlebihan biasanya menyebabkan seseorang mudah marah. Hal ini dikarenakan suasana hati dan pikiran sedang tidak stabil atau kacau, sehingga menyebabkan seseorang menjadi sensitif dan mudah marah.
Emosional yang tidak stabil. Stres yang berlebihan juga bisa menyebabkan emosional seseorang menjadi tidak stabil, sehingga perasaannya sangat sensitif dan menyebabkan emosionalnya menjadi tidak stabil. Biasanya dalam tahap ini seseorang mudah tersinggung dan mudah marah.
Pendiam. Stres yang berlebihan kadang membuat seseorang menjadi murung dan pendiam. Biasanya karakter yang seperti ini bisa melakukan hal-hal yang nekad, misalnya menyakiti diri sendiri atau orang lain.
Kurang menghargai orang lain. Stres yang berlebihan kadang kala membuat seseorang tidak respect atau kurang menghargai orang lain.
Persoalan-persoalan yang banyak dan tidak terselesaikan memang membuat seseorang menjadi stres, dampaknya bagi kesehatan dan perilaku sangat berpengaruh.
Perasaan dan pikiran kita yang kacau, bisa membuat kita kurang menghargai orang lain, tidak fokus ketika sedang berbicara atau berkomunikasi dan menyebabkan tidak komunikatif.
Perjalanan hidup selalu berdampingan dengan persoalan, kita harus benar-benar memahami hal ini. Tujuannya adalah supaya lebih dewasa dan bijaksana dalam menghadapinya.
Kita tidak pernah menginginkan memiliki persoalan dalam hidup. Akan tetapi, persoalan sering kali datang tanpa diundang. Oleh sebab itu, kita harus melatih diri sendiri supaya terbiasa menghadapi sebuah persoalan.